Wisata Raja Ampat- Saat ini Raja Ampat menjadi salah satu surga wisata bahari yang dikenal warga dunia. Tidak heran, kepulauan ini terletak tepat di jantung segitiga karang dunia (Coral Triangle) dan menjadi pusat keanekaragaman hayati laut tropis terkaya di dunia hingga saat ini. Kepulauan ini terletak tepat dibagian paling Barat pulau induk Papua dan membentang di area seluas 4,6 juta hektare.
Raja Ampat memang kaya dan unik. Tempat yang menjadi surga wisata bahari ini menyimpan lebih dari 1.104 jenis ikan, 699 jenis moluska (hewan lunak) dan 537 jenis hewan karang. Selain itu, kepulauan ini juga kaya akan keanekaragaman terumbu karang, hamparan padang lamun, hutan mangrove, dan bahkan dikenal juga dengan ribuan pantai bertebing batu yang indah. Karena kekayaan dan keindahannya itu, Raja Ampat telah diusulkan sebagai Lokasi Warisan Dunia (World Herritage Site) oleh Pemerintah Indonesia.
Kalau kita bicara tentang Raja Ampat, berarti kita berbicara tentang kepulauan Raja Ampat yang saat ini sudah menjadi kabupaten sendiri dari provinsi Papua Barat. Tempat yang penah meluluhkan hati salah satu pendiri google ini, setiap bulannya tidak pernah luput dari kunjungan wisatawan domestik dan mancanegara.
Baca juga: Sejarah Raja Ampat di Provinsi Papua Barat yang Perlu Anda Ketahui !
Mengita kepulau Raja Ampat itu sangat luas. Bagi sobat yang belum berkujung kesana tetapi berencana untuk berkujung ke Raja Ampat, pasti akan sulit menentukan lokasi wisata yang hendak sobat prioritaskan. Jadi, sebaiknya sobat mengetahui tempat atau lokasi yang menjadi primadona di Raja Ampat. Mengapa? Supaya sobat tidak susah untuk menentukan lokasi wisata. Untuk membantu sobat, berikut ini 13 Lokasi Wisata di Raja Ampat yang layak Sobat Pertimbangkan !
1. Lokasi Wisata Pulau Krie
Pulau ini sangat menarik untuk dikunjungi. Pasalnya, tempat ini bisa dijadikan sebagai tempat diving dan snorkling sampai puas. Sekali menyelam saja, dengan mudah sobat dapat menemukan ribuan spesias ikan, ratusan gugusan terumbu karang dan moluska yang berpadu dalam kesatuan alamiah. Semua keindahan itu membentuk pesona yang sangat menenangkan hati dari kepenatan. Kalau sobat tidak bisa menyelam. Sobat bisa melakukan snorkling untuk tetap menikmati keindahan bahwa laut di Pulau Krie.
2. Pulau Mioskon alias Pulau Kelelawar.
Kata mios berarti pulau dan kon berarti kelelawar maka dapat kita artikan sebagai pulau kelelawar. Di pulau ini sobat akan melihat ribuan kelelawar bergelantungan di pohon. Karena banyaknya kelelawar itulah yang mebuat pulaui ini dijuluki sebagai pulau kelawar. Pulau ini merupakan salah satu dari jajaran kepulauan Raja Ampat yang layak sobat kunjungi.
Pulau kecil yang indah ini terletak dekat waisai dan tidak berpenghuni. Biasanya, dimanfaatkan para wisatawan untuk surface interval atau tempat beristirahat sebelum menyelam. Kalau sobat suka menyelam maka tempat ini wajib sobat kunjungi. Di sana sobat bisa menyelam di malam hari dan menyaksikan indahnya warna-warni terumbu karang. Semua akan terlihat lebih terang dan bersinar karena mereka mengeluarkan zat sejenis fosofos yang menjadikan glow in the dark.
Di pulau ini juga sobat dengan mudah menemukan berbagai jenis karang, seperti Spanish, dancer, celaner shrimp, serta beragam siput lainnya. Dan yang paling berkesan adalah pada kedalaman sekitar 20 meter, biasanya ditemukan Wobbegong, sosok ikan besar berwarna oranye kecoklatan. Biasanya, ikan ini bersantai di pasir yang terlindungi terumbu karang.
3. Pulau Friwen
Pulau ini tidak kalah indah dari pulau lainnya di Raja Ampat. Hamparan pasir putih dibibir pantai yang dihiasi pepohonan bukan hanya menjadi tanda keasrian tempat ini tetapi juga sebagai sebagai simbol keindahan dan kesejuhkan yang memapu mengusir penatmu. Untuk sampai ke tempat ini, sobat hanya membutuhkan waktu sekitar 20 menit menggunakan speed boat dari Pulau Waigeo.
Setelah tiba sobat bisa menyelam atau snorkeling di tempat yang biasa disebut Friwen Wall. Sobat tidak akan menyesal berada di tempat ini karena Friwen ini merupakan salah satu spot menyelam di Raja Ampat yang banyak didatangi wisatawan domestik dan mancanegara
Pulau Friwen Raja Ampat [Image:Source] |
Sobat juga sesekali bisa melihat ikan paus melintas santai sambil menyemburkan air dari kepala raksasanya itu. Sobat juga dapat dengan mudah menemukan berbagai jenis ikan mulai dari mooray, gurita, kerang, dan lain-lain yang menyatu dan hidup dilaut ini.
Bagaimana rutenya?
Setelah sobat traveler tiba kota Waisai. Sobat tinggal menju pelabuhan Waisai dan naik speedboat ke Pulau Friwen. Di sana sobat bersama keluarga bisa bersantai menikmati semuanya.
Di mana saya nginap, kalau ke Pulau Friwen?
Sobat bisa nginap di Maras Risen Hotel, Papua Explorers Dive Resort, Raja Ampat Biodiversity Resort atau bisa menyewah Homestay. Sobat tinggal sesuaikan dengan rupiah dan juga kenyamanan anda.
4. Pulau Mansuar
Pulau Mansuar juga tidak kalah menarik. Di jamin pulau ini tidak akan membuat sobat kecewa. Terumbu karang, pantai pasir putih, sampai laut yang menjadi rumah bagi jutaan biota laut siap memanjakan anda.
Di pulai ini juga terdapat beberapa cleaning point alias titik penyelaman untuk melihat Manta Ray. Apa sih Manta Raya? Manta Ray adalah ikan yang serupa dengan burung. Mereka hidup berkelompok dan memiliki sepasang tanduk di depan mulutnya. Orang menyebutnya dengan pari hantu. Wow..cukup menyeramkan ya! Tapi, tenang saja ikan ini tidak berbahaya dan menjadi daya tarik tersendiri bagi para penyelaman di kawasan ini.
Bertemu dan berenang di samping ikan bersayap yang lebarnya mencapai 7,6 meter dengan berat sekitar 2.300 kilogram ini menjadi kepuasan tersendiri bagi para penyelam yang menyaksikan kepakan ikan bersayap ini. Selain itu pulau Mansuar ini juga mempunyai beberapa pantai yang indah, salah satunya adalah pantai Yen papir.
Pulau Mansuar Raja Ampat[Image: Source] |
Sejauh ini beberapa tempat di Raja Ampat di kelola pihak swasta dan untuk bisa menikmati beberapa spot di kawasan ini, kita harus menjadi mengunjungi resort-resort itu. Penginapan Papua Diving di sini, terbuat dari dinding dan atap anyaman khas setempat sehingga memberi kesan tradisional yang membuat sobat merasakan suasana berberda dari kehidupan kota.
Penginapan yang beratap anyaman daun kelapa itu bertarif 75 euro atau sekitar Rp. 900 ribu per malam. Jika ingin menikmati diving atau snorkling, sobat harus membayar dengan tarif tertentu yakni sekitar Rp. 360 ribu sekali menyelam.
Kalau sudah puas menikmati keindahan pulau Mansuar. Sobat wajib berkujung lagi ke pulau Wayag, Teluk Mayalibit dan desa wisata Sawingggrai yang tak kalah eloknya.
5. Kepulauan Wayag
Pulau Wayag ini terletak di Desa Waigeo Barat, Kabupaten Raja Ampat. Tempat ini terletak cukup jauh dari Raja Ampat dan terdiri dari gugusan pulau kecil yang indah nan memesona. Jadi wajar saja jika tempat ini juga merupakan salah satu pulau terjauh yang milik Raja Ampat.
Bagaimana saya bisa ketempat ini?
Dari kabupaten Sorong, sobat bisa menyewa kapal dengan tarif sekitar 9 jutaan-an. Setelah itu, sobat akan menempuh waktu sekitar 5 jam. Sobat juga bisa ketempat ini melalui Waisai dengan biaya sekita 6 jutaan-an dengan waktu tempuh sekitar 7 jam.
Pulau Wayag Raja Ampat [Image: Source] |
Pulau dengan hamparan pasir putih ini menjadi raja bagi beberapa pulau kecil lainnya yang mengelilingi pulau ini. Kalau sobat ingin berfoto, sobat juga bisa menuju puncak bukit yang bisa ditempuh selama 1-2 jam pendakian di atas batu karang keras. Sobat harus bertahan melewati jalan yang curam dengen kemiringan 90 derajat. Wow, selain menantang tentu saja dibutuhkan stamina yang ekstra untuk berhasil mencapai puncak ini. Dari bukit ini, sobat bisa melihat seluruh pemandangan Raja Ampat dalam sekali tatap.
6. Pulau Painemo
Pulau Painemo lumayan terjangkau dari beberapa pulau lainnya di Raja Ampat. Dari pelabuhan Waisai yang menjadi ibu kota kabupaten Raja Ampat. Perjalanan wisata ke Paimom dapat ditempuh hanya sekitar 2-3 jam, tergantung cuaca dan kecepatan speedboat atau kapal yang anda naiki. Sobat harus relah merogoh kocek sekitar Rp.500.000-Rp.1.000.000 untuk kapal dan Rp.300.000-750.000 untuk speedboat.
Gugusan bukit batu karang (karst) yang terhampar dikawasan ini tak kalah cantik dengan gugusan karst di Pulau Wayag yang menjadi ikon Raja Ampat. Bedanya, gugusan pulau dan karang di Pianamo lebih kecil, maka tempat ini sering disebut juga dengan Pulau Wayag mini.
Sebaiknya, sobat berangkat ke tempat ini subuh. Supaya tiba ditempat ini pagi. cahaya mentari yang berpijar dalam beningnya air laut akan menyambut kedatangan anda di pulau ini. Kalau sobat hanya ingin jalan-jalan tanpa melakukan apapun, maka jam 06.00 Wit speedboat sudah siap untuk membawa sobat dari Waisai ke Pulau Pianemo.
Pulau Peimeno Raja Ampat[image:Source] |
Untuk menikmati keindahan alam Painamo. Sobat tinggal naik ke puncak bukit Painamo melalui Jalur yang terjal ke atas bukit yang tentunya dibalut dengan tangga kayu dan sobat harus menaiki sekitar 320 anak tangga untuk mencxapai di puncaknya.
Satu hal yang harus sobat ketahui sebelum memasuki kawasan ini adalah dilarang menebang pohon yang besar dan juga yang kecil sekalipun. Jadi, pohon kecil dan besar yang melewati anak tangga yang sobat lalui tidak boleh ditebang maka sobat akan menyakisikan pohon-pohon tersebut tetap berdiri diantara anak tangga.
Setelah tiba dipuncak bukit Painamo. Mata anda bukan hanya akan dimajakan m dengan hamparan gugusan kepulauan dan birunya laut tetapi juga dengan hadapan gugusan pulau karang yang melingkar membentuk laguna hijau ditengah birunya samudera siap mengusir lelahmu. Pulau Pianemo menawarkan keindahan landscape yang berjejer bersama gugusan bukit Karst yang indah dan unik.
7. Desa Wisata Raja Ampat
Dari 18 lebih desa wisata di Raja Ampat, terdapat 4 desa wisata yang sangat terkenal di Raja Ampat. Desa itu adalah Yenwaupnor, Sawinggrai, Sauwandarek dan Arborek. Di keempat desana ini ada banyak aktivitas yang dapat sobat lakukan dalam perjalanan anda.
#. Desa Wisata Yenwaupnor
Yenwapnor merupakan salah desa wisata di Raja Ampat yang dikembangkan pemerintah Daerah Raja Ampat. Di desana ini ada banyak aktivitas yang dapat sobat lakukan.
Tapi, satu hal yang yang menjadi ikon wisata di tempat ini adalah melihat dan menyaksikan keanekaragaman burung surga bernyanyi dan menari dihabitatnya. Tempat yang terletak di kecamatan Meos Mansa, desa Yenwaupnor Kabupaten Raja Ampat ini masih sangat alami dan terawat. Di sini juga terdapat beberapa homestay sederhana yang dapat sobat sewa. Rumah-rumah yang disewakan untuk wisatawan dibangun disepanjangan ditepian laut lepas.
Soal pemandangan tidak perlu sobat khwatir. Sobat bukan hanya akan dimajakan oleh beningnya laut dan menyaksikan sunset dari sebuah dermaga yang dibangun menjorok ke laut. Sobat juga bisa berfoto sambil menunggu mentari tenggelam bersama senjah. Sobat juga bisa bermain dan bercanda bersama anak-akan asli di tempat ini, mereka sangat ramah terhadap wisatawan dari manapun.
Desa Wisata Yenwaupnor Raja Ampat[Image:Souce] |
Dan Hanya di sini, sobat dapat menjungi burung cendrawasih di hutan dan sekaligus bermain di Pantai. Sobat bisa ajak anak-anak sali di sini untuk berenang bersama untuk melihat keindahan alam bawah laut Yenwaupnor. Nah, bagi yang menyukai kuliner, homestay-homestay di Yenwaupnor biasa menghidangkan makanan khas di pulau ini yang diolah dari ikan-ikan segar. Hal luar biasa lainnya adalah sobat dapat meminta masyarakat setempat untuk mengantar sobat mengunjungi tempat-tempat indah lainnya di pulau ini.
Bagaimana saya kesana?
Yenwaupnor ini bisa Anda capai dengan menaiki speedboat dari Waisai.
#. Desa Sawinggrai
Cenderawasih merah adalah ikon khas desa ini. Sama seperti sebelumnya, di Desa Sawinggrai ini sobat bisa menenonton kelincahan burung surga itu menari pada habitat aslinya. Biasanya, pemantauan cenderawasih dilakukan dari rumah-rumah kayu yang disediakan masyarakat setempat. Mereka telah memetakan lokasi cenderawasih menari dan mencari makan.
Di sini terdapat empat jenis cenderawasih yang dapat sobat amati. Cenderawasih merah, cenderawasih belah rotan, cenderawasih kecil, dan cenderawasih besar. Cenderawasih merah atau dikenal dengan nama Paradiseae Rubra menjadi ikon khas Desa Sawinggrai. Cuman, untuk menikmati tariannya, sobat harus rela mendaki bukit Manjai Sawinggrai selama kurang lebih 30 menit.
Desa Sawinggrai Raja Ampat[image:Source] |
Bagaimana bisa saya sampai di tempat ini?
Untuk mencapai Desa Sawinggrai ini, sobat bisa berangkat dari Waisai, Ibukota Raja Ampat. Sobat dapat menempuh Jarak Waisai-Sawinggrai hanya 2-4 jam perjalanan. Yah..tergantung jenis kapal yang sobat tumpangi. Sobat juga bisa dari pelabuhan Usaha Mina, sorong langsung menuju Sawinggrai dengan menyewa kapal cepat.
Berapa Biayanya?
Biaya perjalanan dari Waisai ke Sawinggrai selalu bervariasi tergantung jenis kapalnya. Kalau sobat numpang perahu masyarakat, maka ongkosnya sekitar Rp 150.000 ribu. Tapi, kalau menyewah kapal cepat Rp 500 ribu.
Dimana saya menginap?
Jika Anda ingin nginap di tempat ini, masyarakat di Desa Sawinggrai menyediakan homestay yang dapat disewa. Ada sekitar 5 homestay yang dibungun di atas laut di sepanjang dermaga. Setiap homestay terdiri dari dua kamar dan satu ruang tamu. Tersedia pula kursi-kursi rotan dan tempat tidur sederhana di setiap homestay yang beratapkan jerami tersebut. Biaya sewanya, cukup terjangkau. Semalam, dikenakan biaya Rp 500 ribu per orang. Enaknya, harga dengan tarif segitu sudah termasuk tiga kali makan, memberi makan ikan, snorkeling, dan menonton atraksi cenderawasih di desa ini.
Makan yang disediakan itu pun sangat menggugah selera, seperti ikan, cumi, udang, dan hasil laut lainnya yang diolah sedemikian rupa. Selain itu sobat bisa bisa mencicipi sagu kelapa yang dibakar dalam cetakan yang manjadi cemilan khas di tempat ini.
#. Desa Sauwandarek
Desa Sauwandarek merupakan salah satu desa wisata di Raja Ampat yang ramai dikunjungi orang. Desa ini terletak di Distrik Meos Mansar. Selain menawarkan pesona bawah laut yang menjadi rumah bagi berbagai jenis biota laut. Sobat dapat dengan mudah menemukan Biota laut seperti kuda laut mini, udang mantis, blue ring octopus, ikan mandarin, kakap, dan ekor kuning disekitar desa ini dan Tidak jarang pula sobat bisa berpapasan dengan gerombolan ikan tuna atau barakuda ketika sedang menyelam.
Di sini sobat bisa snorkeling dan juga diving. Letak Desa Sauwandarek yang berada tepat di Selat Dampier membut tempat ini kaya akan titik penyelaman. Suasana tradisional yamg lahir dari hiasan arsitektur rumah berdinding kayu dan beratapkan jerami menjadi nilai senih tersendiri yang akan sobat nikmati. Para mama Papua di temat ini pun melakukan kegiatan ekonomi kreatif dengan membuat kerajinan tangan berupa topi dan tas dari daun pandan laut yang di jaul dengan harga berkisar antara sekitar Rp25-Rp50 ribu dapat sobat beli sebagai oleh-oleh.
Desa Sauwandarek Raja Ampat[Image:Source] |
Satu hal yang membuat desa ini unik adalah keberadaan sebuah telaga. Masyarakat asli di sini biasa menyebut telaga ini dengan Telaga Yenauwyau yang Airnya asin. Menurut cerita masyarakat, telaga ini dulu ada gua yang menghubungkan Telaga Yenauwyau dengan laut. Masyarakat asli di sini percaya kalau di telaga itu, terdapat penyu putih yang menghuninya. Jika ada orang yang kebetulan menjumpai penyu itu, mereka meyakini orang tersebut akan mendapatkan keberuntungan. Telaga ini masih dihiasi panorama alami yang bagus dan terdapat pulah satu dermaga yang dapat dijadikan untuk melepas lelah setelah berjalan dari desa menuju ke tempat tersebut. Kalau lagi beruntung, sobat bisa menemukan burung maleo yang juga merupakan burung endemik di tempat ini.
Bagaimana Rute untuk ke tempat ini?
Bagi sobat yang hendak berkujung ke Desa Sauwandarek. Sobat bisa berangkat dari Kota Sorong ke Ibu Kota Kabupaten Raja Ampat, Waisai. Dari situ, sobat dapat menggunakan perahu ke Sauwandarek ini dengan waktu tempu kurang lebih 7-8 jam.
#. Desa Wisata Arborek
Desa ini sangat polular di Raja Ampat dalam kategori desa wisata. Dari 18 yang telah memulai mengembangkan peraturan lokal mengenai konservasi laut berbasis kemasyarakatan yang berlangsung pada tahun 2015. Desa Arborek telah mendapatkan reputasi yang luar biasa di antara otoritas lokal dan masyarakat internasional.
Dengan bantuan dari pemerintah pusat dan daerah, dari pusat penelitian, dan organisasi non-pemerintah, masyarakat setempat telah berhasil merumuskan peraturan setempat. Jadi, soal keindahan yang ditawarkan di tempat ini tidak perlu diragukan lagi. Sepanjang dermaga di Arborek, penyelam bisa langsung terujun menyelam dalam beningnya air laut. Di sini sobat bisa Snorkeling, Diving, Fishing, mengelilingi Pulau Arborek sampai dengan melihat-lihat proses pembuatan kerajinan tangan khas desa Arborek oleh mama-mama Papua.
Oyah jangan lupa bawa peralatan smorklin, karena di desa ini tidak ada tempat penyewaan.
Tapi, ingat sobat. Di sini dilarang mengambil karang dan biota laut yang mati maupun hidup, membuang jangkar, pemboman dan membius ikan, Reklamasi dan budidaya ikan serta wisatawan hanya diizinkan mancing sekitar 200 meter ke arah laut.
Orang-orang di Arborek sangat ramah dan rajin. Mereka dikenal kerajinan dalam membuat kerajinan tangan berupa topi dan tas string. Mama-mama di desa ini memproduksi kerajinan sebagai mata pencaharian.
Desa desa Arborek Raja Amat [Image:Source] |
Bagaimana rute ke tempat ini
Kalau sobat dari luar Papua untuk mencapai lokasi ini, harus membeli tiket pesawat tujuan sorong. Kalau menggunakan Kapal Laut tersedia juga kapal seperti Dorolonda, Labobar, Gunung Dempo, Sinabung, Tatamailau dan lain-lain dengan tujuan pelabuhan Sorong. Dari, Sorong sobat dapat menyewah perahu motor dari Pelabuhan Perikanan Sorong untul langsung menuju Waisai, ibu kota kabupaten Raja Ampat. Dari situ sobat melanjutkan perjalanan sekitar 1 jam menggunakan longboat sewaan. Longboat dapat dipesan melalui homestay atau toko peralatan diving yang ada.
8. Kali Raja-Teluk Kabui
Teluk Kabui ini terletak tepat di antara Pulau Waigeo dan pulau Gam. Dari Waisai yang menjadi ibu kota Raja Ampat, tempat ini sedikit tidak terjangkau dengan mata telanjanng. Sobat hanya akan melihat bebera pepohonan hijau yang menghiasi sebuah bukit. Teluk ini memiliki belasan pulau-pulau karang yang berjejer rapi dengan berbagai macam ukuran dan bentuk sambil memantulkan aurah memukau dalam segalah keelokannya.
Air laut disini sangat bening tetapi dari ketinggian sobat akan melihat airnya sangat biru. Sobat dengan muda akan menemukan ribuan ikan-ikan laut yang bermain di hamparan terumbu karang yang indah. Sobat bisa memotret kekayaan biotanya sangat menarik untuk diabadikan, tebing-tebing di sekitar yang menjurang tinggi dan Ratusan pulau-pulau kecil seukuran rumah lainnya yang bertebaran di atas permukaan laut. Selain Indanya teluk Kabui, sobat juga bisa mengunjungi goa tengkorak dan situs sejarah Raja Ampat di kali Raja.
Kamu bisa melihat benda-benda purbakala yang dianggap keramat oleh masyarakat setempat. Seperti tulang manusia, tempat tidur, piring dan perkakas rumah tangga lainnya yang berada pada gua kecil di pulau dekat kampung Wawiyai. Benda-benda itu dipercaya masyarakat asli kampung Wawiyai sebagai tulang belulang nenek moyang mereka. Sayangnya, untuk menuju ke sana, sobat tidak bisa sendiri dan harus ditemani tokoh adat setempat.
Teluk Kabui Raja Ampat[image: Source] |
Disana juga terdapat Passage yang juga merupakan salah satu spot favorit penyelaman di Raja Ampat. Teluk Kabui ini merupakan salah satu tempat dengan pulau-pulau karang tersebar di Raja Ampat. Salah satu tempat yang menjadi ikon wisata di tempat ini adalah batu pensil. Bentuknya berupa berupa batu raksasa yang berdiri tegak di tengah lautan Teluk Kabui. Sebenarnya, bentuk bantu ini tidak serupa dengan pensil, tapi apalah daya nama itu sudah terlanjul dikenal para wisatawa dan digunakan oleh semua kalangan.
9. Pulau Misool
9. Pulau Misool
Wisata kepulauan Misool [image:Source] |
Di pulau ini sobat akan disungguhkan dengan panorama khasnya, mulai dari hamparan laut luas yang amat bening, hamparan pasir putih pantai yang dikelilingi pepohonan hutan tropis dan mangrove hijau yang indah sampai dengan puluhan terumbu karang yang menjadi rumah bagi 75 persen jenis ikan hias. Bagai sobat yang suka menyelam, di pulau ini ada beberapa titik penyelaman yang menawarkan pengalaman spektakuler untuk menjelajahi suga bawa laut terindah di dunia. Uniknya, sobat akan berpapasan langsung dengan beragam jenis ikan, terumbu karang, hiu, penyu, pari, dan biota laut lainnya menghuni surga bawah laut Pulau Misool ini.
Kegiatan
Di Pulau Misool sobat bisa Snorkeling dan diving. Kedua kegiatan ini adalah dua hal yang memang identik dengan pulau ini. Terdapat banyak sekali titik penyelaman yang menyimpan pesona keindahan. Watu satu hari akan terasa kurang untuk menjelajahi semua titik-titik penyelaman di tempat ini. Hal menyenangkan lainnya dalah Scuba Diving atau kayaking adalah pilihan olah raga air yang paling tepat saat berkujung ke tempat ini.
Bukan hanya itu, sobat juga bisa berenang, berjemur, atau sekedar duduk santai di tepi pantai dan menghabiskan waktu juga dapat menjadi pilihan anda. Sobat juga bisa menyempatkan waktu untuk mengunjungi beberapa desa di sekitar Pulau Misool. Sobat akan terpanah menyaksikan budaya, adat istiada, serta tradisi dan keramahan masyarakat asli setempat. Atu bisa juga sobat menjelajahi hutan mangrove untuk menyaksikan burung-burung serta binatang lainnya di alam liar pasti akan turut menjadi pilihat yang dapat sobat pertimbangkan.
Selain itu, sobat juga bisa menyempatkan waktu untik mengunjungi lukisan berbentuk tangan manusia, ikan, dan lainnya yang disebut sebagai petroglyph. Lukisan cantik berwarna dominan merah itu diperkirakan berusia 5.000 tahun. Lokasi ini menjadi salah satu lokasi favorit para wisatawan.
Rute ke Misool
Kalau dari luar Papua, sobat bisa beli tiket menuju Bandara Domne Eduard Osok di Sorong. Setelahnya, sobat bisa memilih ikut tur menggunakan perahu pinisi menju Pulau Misool. Atau sobat bisa jalan kesana melalui paket tur, dimana kapal dapat dijadikan kendaraan sekaligus tempat menginap untuk menjelajahi suga wisata Papua itu.
10. Pulau Batanta
10. Pulau Batanta
Pulau Batanta merupakan pulau besar keempat di kepulauan Raja Ampat. Di setiap tempat tentunya memiliki kecantikan alamnya yang unik dan istimewa. Keistimewaan Pulau Batanta di Raja Ampat terletak pada wisata bahari dan juga wisata air terjun dalam hutam yang masih alami nan eksotis.
Air terjun dengan 10 meter ini teletak di pedalaman hutan bakau Pulau Batanta. Sobat bisa menggunakan speed boat untuk menjangkau tempat itu. Sobat juga akan menemukan sebuah goa kecil dibelakang air terjun yang bisa dimasuki maksimal 5 orang.
Selain hal-hal di atas sobat juga bisa menyaksikan burung cenderawasi menari dan berkicau di habitatnya. Tapi, ingat kalau ke sini sebaiknya bersama tour guide supaya sobat di arahkan ke tempat-tempat yang bisa di datangi burung tersebut.
Sobat juga akan dimanjakan oleh indahnya laut di sekitar Pulau Batanta. Meskipun di sini garis pantainya tidak terlalu luas seperti tempat lainnya tetapi bukan berarti tidak lengkap. Air laut yang biru dan bening dengan pasir putih pantai yang lembut dan terumbu karang indah dan eksotis yang menjadi rumah bagi ratus biota laut sudah mejadi hal yang identik dengan raja ampat, terutama di titi-titik wisatanya. Sobat juga bisa mengunjungi desa wisata Marandanweser dan Waiweser sekaligus menyewakan homestay.
Pulau Batanta Raja Ampat[Image:Source] |
Sobat juga dapat menyelam di spot penyelaman yang menjadi favorit wisatawan untuk menyaksikan langsung bangkai pesawat bekas Perang Dunia II di dasar laut.
Sobat jangan lupa memabawa sunblock untuk melindungi kulit dari sengatan matahari atau sertakan perlengkapan seperti topi atau kacamata hitam.
Semua keistimewaan di atas ini menjadikan Pulau Batanta sangat layak untuk dijadikan tempat berlibur. Sobat juga bisa membawa kota P3K sendiri untuk berjaga-jaga karena di sana jauh dari rumah sakit. dan juga obat nyamuk. Nyamuk di Raja Ampat terkadang menyerang kalau malam tiba, apa lagi kalau tidak ada kelambu.
Catatan kalau sobat berangkat ke Raja Ampat sobat tidak akan kesusahan akan penginapan. Di sana banyak pilihan terkait tempat tinggal. Mulai dari yang bertarif 5 juta sampai 350 ribu rupiah per malamnya.
11. Pulau Waigeo
Pulau Waigeo merupakan pulau terbesar pertama di Raja Ampat. Nama lain pulau ini sering juga disebut denegan Amberi atau Waigiu. Pulau ini terletak di antara Pulau Halmahera dan Pulau Papua dan berjarak sekitar 65 km ke barat laut Papua. Pulau ini luasnya 3155 km² dengan titik titik tertinggi 1000 m. Jarak antara barat ke timur kurang lebih 110 km dan utara ke selatan kurang lebih 50 km.
Di Waigeo Utara sobat bisa menyaksikan kesenian suling tambur tapi sayangnya momen ini hanya berlangsung pada hari besar atau saat penyembutan tamu penting. Sobat juga bisa mengunjungi beberapa tempat wisata, mulai dari goa-goa peninggalan perang dunia II, Panorama bawah laut, serta atraksi budaya berupa tari-tarian tradisional yang dipentaskan masyrakat asli. Selain itu sobat bisa mengungjungi Waigeo Timur barat dan selatan yang tidak kalah indah dari tempat lainnya.
12. Pulau Gam
Pulau Ini tersohor akan panorama pantai yang cantik dan indah. Airnya lautnya yang berwarna toska bening, ombaknya yang tentang dengan jajaran pepohonan yang hijau dan rimbun, pasir putih berkilau, langit biru berhiaskan awan putih dalam ketenangan semilir angin nan sejuk akan membuat anda tak kuasa berpaling.
Pulau Gam[Image: Source] |
Di tempat ini terdapat 3 spot utama. Selat, teluk barat, dan satu teluk yang cukup tersembunyi. Bagian selat menjadi pemisah antara Gam dan Wigeo dengan hamparan pemandangan pulau-pulau kecil yang terhampar indah. Dalam aktifitas selam, sobat juga akan berpapasan dengan derentan koral dan ikan hiu yang berkeliaran dibahwa laut pulau ini. Pulau ini mulai tenar dikalangan turis lantaran area resort yang berdekatan dengan spot wisata.
13. Sungai Kali Biru Raja Ampat
Kali biru Raja Amat[Image:Source] |
Dengan demikian itulah lokasi wisata terbaik di Raja Ampat. Sebetulnya, terdapat puluhan dan bahkan ratusan tempat yang dapat sobat jadikan sebegai tujuan wisata di Raja Ampat tetapi setidaknya dari banyak itu ke-13 tempat di atas ini dapat sobat pertimbangkan dalam perjalanan wisata anda ke Raja Ampat. Semoga membatu ya!
Comments
Post a Comment